Rabu, 09 Maret 2022
C-102 – Yun 3:1-10 – “Haruslah semuanya, manusia dan ternak, berselubung kain kabung dan berseru dengan keras kepada Allah serta haruslah masing-masing berbalik dari tingkah lakunya yang jahat dan dari kekerasan yang dilakukannya” (ay 8)
ORANG LAIN JUGA DAPAT TERBUKA TERHADAP FIRMAN ALLAH
- Kitab Yunus merupakan sebuah karya cemerlang, biarpun jumlah ayatnya sedikit saja. Sebab kitab ini menyuarakan universalisme sejati Injil.
- Yunus pergi ke kota besar Niniwe untuk memaklumkan kepada para penduduknya hukuman dahsyat yang disiapkan Allah bagi orang-orang kafir. Tentu saja, cerita ini diresapi gagasan-gagasan Yahudi yang lazim: Orang kafir mesti dihukum Allah dengan keras. Tetapi para penduduk Niniwe langsung bertobat pada pewartaan pertama Yunus.
- Maka secara ringkas dapat disimpulkan sebagai berikut: Orang-orang yang dianggap hina dan di luar perhitungan, memberi pelajaran kepada orang yang menganggap dirinya sudah tahu dan hidup suci. Yang hina-hina itu mengajarkan mereka yang suci-suci itu, bahwa perlu membebaskan diri dari sikap dogmatisme yang kaku.
- Memang, tidak mungkin berjumpa dengan manusia lain, selama kita belum bebas dari sikap sedemikian.
Luk 11:29-30 – “Angkatan ini adalah angkatan yang jahat. Mereka menghendaki suatu tanda, tetapi kepada mereka tidak akan diberikan tanda selain tanda nabi Yunus” (ay 29)