Rabu 13 Nopember 2019, BERSYUKUR

BACAAN

Keb 6:1-11 – “Dengarkanlah, hai para raja, dan pelajarilah kebijaksanaan”
Luk 17:11-19 – “Bukankah kesepuluh orang tadi semuanya telah menjadi tahir? Di manakah yang sembilan orang tadi? Tidak adakah di antara mereka yang kembali untuk memuliakan Allah selain orang asing ini?”

 

RENUNGAN

  1. ”Di manakah yang sembilan orang tadi?” Ternyata hanya satu orang yang kembali untuk bersujud dan bersyukur kepada Tuhan. Kita seringkali seperti sembilan orang kusta itu yang suka lupa untuk bersyukur atas berbagai berkat yang telah Tuhan berikan kepada kita tiap hari. Saat kita berkekurangan atau sedang berada dalam masalah, kita meminta bantuan dan campur tangan Tuhan, tetapi ketika Tuhan telah memberikan yang kita harapkan, kita justru lupa akan Tuhan, meninggalkan Tuhan dan hidup jauh dari-Nya.
  2. Kita ingin seperti satu orang kusta tersebut yang selalu mengucap syukur dan memuliakan Tuhan dalam hidup sehari-hari. Memuliakan Tuhan dengan selalu berusaha untuk hidup di jalan Tuhan, berani memaksa diri untuk patuh terhadap kehendak Tuhan, melipatgandakan berkat Tuhan dengan melakukan berbagai tindakan yang baik untuk orang-orang terdekat dalam hidup kita maupun di tengah masyarakat. Tuhan memberikan berkat kepada kita sekaligus mengutus kita untuk pergi membagikan berkat itu kepada sebanyak mungkin orang.
  3. Dengan selalu bersyukur, Tuhan akan menjadikan kita seorang yang pantas menerima pemberian yang lebih banyak lagi, menjadi kawan sekerja Allah dalam karya keselamatan-Nya. Dengan bersyukur kita akan menerima banyak berkat bagi jiwa kita sendiri, keluarga kita, dan orang lain.